Putus Cinta

Mati lampu kadang membuat kita jengkel, apa lagi kalo listrik diputus gara-gara nunggak bayar PLN. Tapi semua itu gak ada apa-apanya dibanding dengan putus cinta.

Ketika putus cinta, tidak hanya dunia kita terasa gelap, tapi juga akan lebih sempit dari biasanya.

Ketika kamu putus cinta, kamu akan:

1. Saat terbangun di pagi hari, hal yang pertama kamu rasakan adalah kekosongan, kesepian tanpa orang yang kamu sayangi. Tidak ada lagi pesan singkat sekedar mengucapkan selamat pagi di hapemu. Hapemu akan terasa sepi, dan lebih hemat baterai.

2. Kamu tetap bisa beraktifitas, seperti kuliah, baca buku, boker dan sebagainya. Tapi itu semua tidak dapat dijalankan dengan 100%. Konsentrasimu terpecah. Di benakmu hanya ada satu orang, dia, mantan pacarmu.

3. Keseharianmu akan seperti katak, kamu bagaikan hidup di 2 dunia. Pertama, di dunia nyata, dimana kamu sudah tidak memilikinya lagi. Dan kedua, di dunia memori, dimana kamu masih bersama dengannya.

4. Ketika ke suatu tempat yang sering kamu kunjugi berdua, ataupun melihat benda-benda yang berhubungan dengan dia. Perasaanmu seketika tidak menentu. Bayangan masa lalu muncul sekelebat demi sekelebat. Contoh, melihat upil, kamu akan langsung ingat ketika kamu ngupil pake jempol pacar dan main nempelin upil ke jidat masing-masing. Itu hal yang tak terlupakan.

5. Teman-temanmu akan berusaha menghiburmu. Memberikan saran-saran. Tapi yang ada di pikiranmu hanya “tak ada yang bisa mengerti apa yang aku rasakan”.

6. Malam hari waktu kamu sendirian di kost, yang bisa kamu lakukan hanyalah memikirkan kondisi patah hati. Siklus emosi berputar-putar: kesepian, kangen, sedih, dan penyesalan; lalu kecewa, marah, merasa tidak adil, dan benci pada si dia; dan berputar lagi kembali ke kangen dan begitu seterusnya. Mungkin kamu bisa menangis, mungkin juga tidak, tapi saat akhirnya emosimu memuncak, benda-benda sekitarmu lah yang akan menjadi korban. Memecahkan tembok misalnya.

7. Kamu susah tidur. Dan ketika sudah tertidur kamu akan tetap merasa ada yang kurang. Dan saat terbangun di keesokan harinya kamu hanya akan kembali ke no. 1 di atas. (begitu terus sampe kiamat)